- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Pembangunan bendungan Rotiklot di Desa Fatuketi Kecamatan Makuluk Mesak telah selesai dikerjakan PT Nindya Karya (Persero). Dalam bulan September ini bendungan akan diserahkan ke Balai Wilayah Sungai II Nusa Tenggara dan menunggu untuk diresmikan.
Kepala Proyek PT Nindya Karya (Persero), Achmad Dairobi kepada wartawan di lokasi proyek, Rabu (5/9) menjelaskan, sesuai jadwal, pekerjaan bendungan Rotiklot selesai bulan Desember 2018. Namun, pekerjaan dipercepat dan telah selesai dikerjakan.
“Fisiknya selesai dua tahun dari rencana tiga tahun. Rencana pembangunan tiga tahun, kontrak berakhir Desember 2018. Fisik item mayor bendungan bulan Desember 2017 sudah rampung. Serah terima di bulan ini,” jelasnya.
Ia mengharapkan tahun ini hujan bagus, sehingga waduk bisa penuh. “Jadi ketersediaan air bagi masyarakat di Dusun Rotiklot, paling tidak bisa terpenuhi. Kalau musim kemarau bisa tanam palawija,” katanya.
Ditegaskan, pekerjaan telah selesai 100 persen dan saat ini menunggu untuk diresmikan. “Tunggu kesempatan bapak Presiden untuk meresmikan. Kita sudah siap 100 persen untuk diresmikan,” katanya.
Ia menjelaskan, manfaat pembangunan bendungan Rotiklot yakni penyediaan air untuk irigasi, suplai air bersih dan pengendalian banjir bagi masyarakat Kabupaten Belu. Sementara tujuan pembangunan bendungan adalah upaya penyediaan air untuk lahan irigasi seluas 139 hektare padi dan 500 hektare palawija, pengendalian banjir daerah hilir kawasan Ainiba serta suplai air baku untuk masyarakat dan pelabuhan Atapupu sebesar 40 liter/detik.
Pembangunan bendungan Rotiklot dikerjakan PT Nindya Karya (Persero) dan PT Universal Suryaprima (KSO) dengan konsultan supervisi PT Indra Karya (Persero), PT Patria Jasa Nusaprakarsa dan PT Agra Pasca Rencana KSO. Sumber dana APBN tahun anggaran 2015-2018 dengan nilai kontrak Rp 470.535.000.000 selama 1.110 hari.
Sumber:
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Posting Komentar